Rabu, 06 Januari 2016

FITNAH, FAKTA DAN ANALISIS POLITIK





Menuduh seorang muslim dengan tuduhan-tuduhan keji dan tuduhan lainnya sementara tidak ada bukti yang bisa dipegang bukanlah perkara ringan di sisi Allah Ta’aala. Sungguh semua itu termasuk perkara yang ringan di lisan namun memiliki konsekuensi yang berat dalam pandangan Allah ‘Azza wa Jalla.
            Allah berfirman tentang berita bohong  yang ditujukan kepada  Ummul Mu’minin ‘Aisyah rodhiyallohu ‘anha :
Ingatlah di waktu kamu menerima berita bohong itu dari mulut ke mulut dan kamu katakan dengan mulutmu apa yang tidak kamu ketahui sedikit juga, dan kamu menganggapnya suatu yang ringan saja. Padahal dia pada sisi Allah adalah besar.” QS. An Nuur ; 24 : 15
Mencurigai keburukan seseorang tanpa ada bukti, saksi dan tanda-tanda yang mendasarinya adalah sesuatu yang terlarang. Allah ta'ala berfirman di surat Al-Hujurat ayat 12: 

Hai orang-orang yang beriman, jauhilah kebanyakan pra-sangka (kecurigaan), karena sebagian dari pra-sangka itu dosa. dan janganlah mencari-cari keburukan orang dan janganlah menggunjingkan satu sama lain. Adakah seorang diantara kamu yang suka memakan daging saudaranya yang sudah mati? Maka tentulah kamu merasa jijik kepadanya. dan bertakwalah kepada Allah. Sesungguhnya Allah Maha Penerima taubat lagi Maha Penyayang.

Buku ini membahas bagaimana membedakan fitnah, fakta dan analisis politik

KITAB FIQH JINAYAH (KITAB HUKUM PIDANA ISLAM)







DAFTAR ISI


Judul ;
الجناية فقه
KITAB FIQH JINAYAH
(Kitab Fiqh Hukum Pidana Islam)

 

Jumlah halaman: 625, Font: Times new roman, Spacing Line : 1.3 paper : A4


Persembahan
Kata Pengantar
Daftar Isi
MUQADDIMAH - 1
BUKU 1 FIQH JINAYAH - 3
Pengertian Fiqh Jinayah
Dasar Hukum Jinayah
Unsur-Unsur Jinayah

BUKU 2 JARIMAH HUDUD - 20
Pengertian jarimah hudud
Macam-macam hudud
BAB 1 JARIMAH ZINA - 30
Pengertian dan dasar hukum
Macam-macam jarimah zina dan sanksinya
BAB 2 JARIMAH QADZF
(MENUDUH MUSLIMAH BAIK-BAIK BERBUAT ZINA) - 70
Pengertian jarimah qadzf
Sanksi jarimah qadzf
BAB 3 JARIMAH SYURB AL- KHAMR - 110
Proses pengharaman minuman keras dalam islam
Batasan dan Unsur-unsur syurb al-khamr
sanksinya
BAB 4 JARIMAH AL-BAGHYU - 135
Pengertian al-baghyu
Unsur-unsur jarimah al-baghyu
Hukuman terhadap pemberontak
Pertanggungjawaban pidana dan perdata pelaku jarimah al-baghyu
BAB 5 JARIMAH AL-RIDDAH - 160
Pengertian jarimah al-riddah
Unsur-unsur jarimah murtad
Sanksi terhadap pelaku jarimah al-riddah
BAB 6 JARIMAH SARIQAH - 180
Pengertian sariqah
Dalil, nisab barang curian, dan sanksi terhadap pencuri
Syarat dan rukun jarimah sariqah
BAB 7 JARIMAH HIRABAH - 195
Pengertian hirabah
Dalil dan sanksi terhadpa perampok

BUKU 3 JARIMAH QISHAS/DIYAT - 210
Defenisi Qishas
Defenisi Diyat
Bab 1 Pembunuhan sengaja. - 220
Bab 2 Pembunuhan semi sengaja. - 245
Bab 3 Pembunuhan tersalah. - 265

BUKU 4 TA’ZIR - 280
Pengertian ta’zir
Dasar hukum disyariatkan ta’zir
Tujuan dan syarat-syarat sanksi ta’zir
Ruang lingkup dan pembagian jarimah ta’zir
Hukum sanksi ta’zir
Macam-macam sanksi ta’zir

BUKU 5 ASAS HUKUM PIDANA ISLAM - 310
Pengertian
Wilayah Berlakunya Hukum Pidana Islam

BUKU 6 PEMBUKTIAN - 320
Pengertian Pembuktian
Tujuan Pembuktian
Beban Pembuktian
Macam-Macam Alat Bukti
Bab 1 Pengakuan - 340
Bab 2 Sumpah - 355
Bab 3 Kesaksian - 370
Bab 4 Dokumen tertulis - 380

BUKU 7 TURUT SERTA BERBUAT JARIMAH
(AL-ISTIRAK FI AL-JARIMAH) - 390
Pengertian dan Bentuk Penyertaan
Pandangan Fuqaha Tentang Turut Serta Berbuat Jarimah
Turut Berbuat Secara Langsung
Turut Berbuat Tidak Langsung

BUKU 8 PERBARENGAN TINDAK PIDANA
(TA’ADUDUL-ALIJTIMAUL ‘UQUBAT) - 425

BUKU 9 HAKIM - 445
Pengertian
Syarat-syarat hakim
Pemberhentian  pemberhentian

BUKU 10 PUTUSAN PENGADILAN (AL QADHA) - 460
Pemeriksaan dalam sidang pengadilan
Terdakwa Tidak Hadir di Persidangan
Putusan Pengadilan

BUKU 11 ADAKAH BANDING & KASASI - 480
Pengertian Banding dan Kasasi
Praktek Banding dan Kasasi
Tinjauan dan Mekanisme Hukum Pidana Islam

BUKU 12 KEKUASAAN KEHAKIMAN (Al Sultah Qadhaiyah) - 495
Pengertian Al Sultah Qadhaiyah
Jenis-jenis Al Sultah Qadhaiyah

BUKU 13 SUBYEK & OBYEK HUKUM PIDANA ISLAM - 540

BUKU 14 JENIS DELIK HUKUM PIDANA ISLAM - 550

BUKU 15 MENGAJUKAN DAN MENARIK KEMBALI PENGADUAN DALAM HAL KEJAHATAN-KEJAHATAN YANG HANYA DITUNTUT ATAS PENGADUAN - 565

BUKU 16 HAPUSNYA KEWENANGAN MENUNTUT PIDANA DAN MENJALANKAN PIDANA - 575

BUKU 17 HAL-HAL YANG MENGHAPUSKAN, MENGURANGI ATAU MEMBERATKAN PIDANA - 590

BUKU 18 PELAKSANAAN HUKUM - 600

DAFTAR PUSTAKA - 615
PENULIS - 625


KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM PIDANA NEGARA KHILAFAH (SYARIAH ISLAM)





Daftar Isi


Persembahan  
Kata Pengantar Penerbit   i
Kata Pengantar Penulis  ii
Daftar Isi    iii

BUKU 1          ATURAN UMUM       1
BUKU II          HUDUD                      54
BUKU III         JARIMAH                  104
BUKU IV        TA’ZIR                       132
BUKU V          PEMBUKTIAN           279
BUKU VI        PUTUSAN PENGADILAN DAN PEMERIKSAAN PERKARA (AL-QADLA)                                            321

Penulis                                              341

KUHPerdata NEGARA KHILAFAH




DAFTAR ISI


  
KATA PENGANTAR

PENDAHULUAN - 1

BUKU 1
JUAL BELI - 13

BUKU II
GADAI (AL-RAHN) - 50

BUKU III
SEWA MENYEWA (AL-IJAARAH) - 65

BUKU IV
JAMINAN (Al- Kafalah) - 100

BUKU V
HIBAH (AL-HIBAH) - 119

BUKU VI
PEMINDAHAN UTANG (AL-HIWALAH) - 131

BUKU VII
BARANG YANG DIPERCAYAKAN (AMANAH) - 139

BUKU VIII
HAK MILIK BERSAMA (AL-SYIRKAH) - 163

BUKU IX
PERAMPASAN DAN PERUSAKAN BARANG (AL-GHASBU WA AL-ITLAAF) - 218

BUKU X
PENGAMPUAN, PEMAKSAAN, DAN HAK UNTUK MEMBELI LEBIH DAHULU
(AL-HAJRU, AL-IKRAH, AL-SYUF’AH) - 236

BUKU XI
PERWAKILAN (AL-WAKAALAH) - 261

BUKU XII
PERDAMAMAIAN DAN PEMBEBASAN (AL-SHULH WA AL-IBRA) - 284

BUKU XIII
PENGAKUAN (AL-IQRAAR) - 297

BUKU XIV
GUGATAN (A-DA’WAA) - 314

BUKU XV
PEMBUKTIAN DAN SUMPAH - 332

BUKU XVI
PUTUSAN PENGADILAN DAN PEMERIKSAAN PERKARA (AL-QADLA) – 361

Penulis - 377

HUKUM TATA NEGARA KHILAFAH (SYARIAH ISLAM)



Tahukah Anda, ternyata dalam Negara Khilafah:
1.         UUD bisa diamandemen oleh Khalifah, sementara yang kita ketahui hukum ALLAH SWT bersifat tetap
2.         Masyarakat bisa melakukan judical review terhadap UU yang dianggap merugikan masyarakat. Lantas, kepada siapa judical review itu dilakukan?
3.         Terdapat Badan Pemeriksa Keuangan. Apa fungsinya dan kepada siapa pemeriksaan keuangan itu dilakukan?
4.         Juga terdapat lagu kebangsaan, padahal dalam siroh tidak ada lagu kebangsaan Daulah Madinah yang didirikan oleh Rasul SAW

Apa perbedaan: 
1.         Majlis Ummah Negara Khilafah & Dewan Perwakilan Rakyat dalam Negara Demokrasi?
2.         Perbedaan Baitul Maal Negara Khilafah dan Kementerian Keuangan Negara Demokrasi?

Serta;
1.         Bagaimana sejatinya bentuk sistem pemerintahan Negara Khilafah? Apakah berbentuk sistem Presidensil, sistem Parlementer atau sistem gabungan keduanya?
2.         Bisakah Khalifah dimakzulkan/diturunkan? Siapa yang menurunkannya?
3.         Adakah BUMN dalam Khilafah? Jika ada, apakah berbentuk PT, CV, Jawatan, Firma atau Koperasi??
Temukan jawabannya dalam buku fenomenal Hukum Tata Negara Khilafah Islam. PERTAMA DI INDONESIA!!! Dan SATU-SATUNYA buku yang paling komplit dan terperinci membahas semua aspek Tata Negara Islam. Mengupas tuntas berbagai hal yang belum jelas di kalangan ummat Islam tentang komponen Negara Khilafah yang masih sangat sulit dibayangkan oleh sebagian orang.
Ditulis oleh Chandra Purna Irawan M.H, dosen hukum dan aktivis pergerakan Islam.





Selasa, 05 Januari 2016

LIFE PRINCIPLE




LIFE PRINCIPLE

  
 Bangkitnya manusia tergantung pada pemikirannya tentang hidup alam semesta, dan manusia, serta hubungan ketiganya dengan Zat yang ada sebelum alam kehidupan dan alam yang ada sesudah kehidupan dunia.
Ketidak mampuan memahami ketiga dimensi (manusia,hidup dan alam semesta) serta hubungan ketiganya dengan Zat yang ada sebelum alam kehidupan dan alam yang ada sesudah kehidupan dunia. Akan mengakibatkan kehidupan seseorang tidak akan menjadi manusia terbaik dan hidup dalam atmosfir keberkahan.

Coba Anda perhatikan fakta-fakta berikut ini ….
Lihatlah chung mong-hun, pemilik industri raksasa Hyundai Motor,bunuh diri dengan melompat dari lantai 12 di gedungnya pada tahun 2003.Tahun 2010 dunia tersentak ketika actor Korea Park Yong-ha menggantungkan dirinya dengan tali camcorder dirumahnya.  Selain itu masih banyak sederet nama artis korea yang memutuskan mengakhiri hidupnya, diantaranya Lee Eun-ju, 2005 (bintang film), U-Nee, 2007 (penyanyi), Jung Da bin, 2007 (bintang televisi), Ahn jae hwan, 2008 (actor), Jang Ja-yeon, 2009 (model dan artis) dan Choi Jin-young, 2010 (actor dan penyanyi). 
Padahal mereka masih muda, tampan, cantik, kaya dan terkenal?? Lalu kenapa mereka memilih jalan untuk mengakhiri hidupnya? Berarti ada yang tidak beres, harus ada yang diluruskan. Saya sangat yakin ketidak beresan itu diakibatkan ketidakmampuan memahami dimensi manusia, hidup dan alam semesta serta hubungan ketiganya dengan Zat yang ada sebelum alam kehidupan dan alam yang ada sesudah kehidupan dunia.
Menjadi manusia sukses (harta, jabatan, terkenal) saja tidak cukup. Buktinya banyak orang yang sudah meraih itu namun hidupnya gersang dan tidak merasakan lezatnya hidup. Keberadaan kita didunia lebih dari sekedar itu, kita harus menjadi manusia terbaik dari manusia-manusia lain, menjadi makhluk terbaik dari seluruh makhluk di jagat raya dan disertai hidup yang berkah agar disegani penduduk bumi dan dicintai penduduk langit.
Oleh karena itu, harus ada perubahan yang mendasar dan menyeluruh terhadap pemikiran manusia dewasa ini, untuk kemudian diganti dengan pemikiran lain agar ia mampu bangkit dan memahami hakikat keberadaan dirinya. Sebab, pemikiranlah yang membentuk pemahaman terhadap segala sesuatu serta yang memperkuatnya. Selain itu, manusia selalu mengatur tingkah lakunya di dalam kehidupan ini sesuai dengan pemahaman-nya terhadap kehidupan. Sebagai contoh, pemahaman seseorang terhadap orang yang dicintainya akan membentuk perilaku terhadap orang tersebut, yang nyata-nyata berlawanan terhadap orang lain yang dibencinya,  dimana ia memiliki pemahaman kebencian terhadapnya. Begitu juga akan berbeda terhadap orang yang sama sekali tidak dikenalnya, dimana ia tidak memiliki pemahaman apapun terhadap orang tersebut. Demikianlah, tingkah laku manusia selalu berkaitan erat dengan pemahaman yang dimilikinya.  Maka dari itu, apabila kita hendak mengubah tingkah laku manusia yang rendah menjadi luhur, meraih kebahagian sejati, tidak ada jalan lain kecuali harus mengubah pemahaman-nya terlebih dahulu.
Satu-satunya jalan untuk mengubah pemahaman seseorang adalah dengan mewujudkan suatu pemikiran tentang kehidupan dunia sehingga dapat terwujud pemahaman yang benar akan kehidupan tersebut pada dirinya. Namun, pemikiran seperti ini tidak akan melekat erat dan memberikan hasil yang berarti, kecuali jika terbentuk dalam dirinya pemikiran tentang alam semesta, manusia, dan hidup; tentang Zat yang ada sebelum kehidupan dunia dan alam yang ada sesudahnya; disamping juga keterkaitan kehidupan dunia dengan Zat yang ada sebelumnya dan alam yang ada sesudahnya. Semua itu dapat dicapai dengan memberikan kepada manusia pemikiran menyeluruh dan sempurna tentang apa yang ada di balik ketiga unsur utama tadi. Sebab, pemikiran menyeluruh dan sempurna semacam ini merupakan landasan berpikir  yang dapat melahirkan seluruh pemikiran cabang tentang kehidupan dunia. 
Berikut adalah uraian singkat dari urutan dan isi dari buku life principle ini.
Dimensi manusia. Melalui dimensi manusia, kita diajak memahami diri, memahami motivatasi perbuatan karena banyak yang tidak mengerti mengapa ia melakukan tindakan, memahami bahwa manusia hidup dalam 2 lingkaran. Harapan pembahasan dimensi manusia, agar menjadi manusia terbaik yang dapat bermanfaat bagi yang lain.
Dimensi hidup. Dimensi hidup, mengajarkan agar hidup berada di jalur yang benar dan penuh keberkahan. Hidup adalah sebuah energi, seperti nyala api dikatakan hidup, karena dia ada dan dapat dirasakan, bila padam, tak dapat dilihat apinya dan tak dapat dirasa panasnya. Hidup adalah sebuah sinergi, dimana terdapat interaksi dan aksi-reaksi. Bukan hidup seperti dalam kotak mati terkubur dalam tanah. Hidup adalah peluang dan potensi yang mencakup kebaikan atau keburukan, keindahan atau kesakitan, kebebasan atau keterikatan, konflik dan solusi, hidup adalah segala yang mampu kita rasakan.
Dimensi alam semesta. Dimensi alam, kita diajak mengenal bagaimana alam bekerja secara otomatis serta memberikan kebaikan-kebaikan pada semua makhluk yang berada didalamnya. Alam mengajarkan keseimbangan yang kekal dengan interaksi kekal sepanjang kehidupan dunia.
Dimensi Tuhan. Namun memahami tiga dimensi diatas tidak cukup untuk menjadi manusia terbaik dan meraih keberkahan hidup. Bukankah bangkitnya manusia tergantung pada pemikirannya tentang hidup alam semesta, dan manusia, serta hubungan ketiganya dengan Zat yang ada sebelum alam kehidupan dan alam yang ada sesudah kehidupan dunia.
Zat yang dimaksud adalah Tuhan, yang memiliki seluruh jagad raya, semua berada dalam genggam-Nya. Manusia hanya bisa merencanakan, mewujudkan semua rencana sedangkan yang menentukan akhir dari rencana itu adalah Tuhan. Namun Tuhan akan memberikan yang terbaik menurut-Nya kepada kita.
Dengan memahami keempat dimensi (manusia, hidup, alam dan Tuhan) maka sempurlah tahapan menjadi manusia terbaik dan hidup berkah. Selanjutnya terserah Anda, akan melanjutkan dengan tindakan nyata atau hanya berdiam diri.




MENAKLUKAN IMPIAN




SINPSIS CONQUER THE DREAM


Mimpi Menaklukkan Dunia
Mimpi adalah kunci untuk kita menaklukkan dunia
berlarilah tanpa lelah sampai engkau meraihnya.
Laskar Pelangi, Nidji

EMPAT BELAS TAHUN yang lalu, saat saya masih duduk di bangku kelas 1 s.d 3 SMP. Saya pernah menjadi tukang angkut pasir dan bata merah pada malam hari, tukang angkut air sebelum berangkat sekolah, berjualan jagung rebus di Stasiun Kereta  Api Kiara Condong setelah pulang sekolah, dan tukang cuci pi ring di rumah makan. Semua itu saya jalani dalam rangka membantu ekonomi keluarga karena ayah hanya berprofesi se bagai tukang becak dan ibu berjualan.
Menginjak SMA kelas 1 pekerjaan saya mengalami peningkatan  ‘status’. Saya bekerja sebagai pengajar kursus computer (Word, Power Point, Excel) dan penjaga rental komputer. Di akhir SMA kelas 3, guru saya, Ibu Dinar pernah bertanya, “Chen setelah selesai sekolah mau ke mana?”
Ketika itu saya menjawab dengan yakin, “Saya akan kuliah.”
Padahal waktu itu Ibu Dinar tahu betul bagaimana kondisi ekonomi keluarga saya yang tergolong sangat rendah pendapatannya. Meskipun demikian, beliau hanya mengatakan, “Chen san, gambattene.” Sebuah ungkapan bahasa Jepang yang berarti, “Chen, berjuanglah.”
Impian ingin kuliah selalu menjadi penggerak atau memberikan kekuatan bagi hidup saya untuk berusaha mewujudkannya. Ketika menjelang SPMB saya pun ikut ujian dengan bermodalkan optimis dan sedikit uang. Ketika itu, ibu saya berkata, “Chen tidak usah kuliah, kami tidak mampu membiayai sekolahmu. Apalagi kata orang kuliah perlu uang yang banyak.”
Saya menjawab perkataan ibu sambil meneteskan air mata, “Bu, saya tidak butuh uang ibu, yang sayperlukan doa dan motivasi dari ibu. Bukankah Allah YangMahakuasa akan mengabulkan doa seorang ibu karena ridha Allah terletak pada ridha ibu.”
Alhamdulillah impian saya pun menjadi kenyataan. Saya bisa berkuliah S1 dan Insya Allah saya akan kuliah hingga S3. Saya berharap pengalaman yang saya tuliskan dalam buku ini dapat menjadi inspirasi bagi para pembaca.